Visiting Fellow Prof. Leo Carlo B. Rondina, R.Crim, MS.Crim University of Mindanao, philippines


Bekasi, 28 Februari 2018

Sejak tahun 2015, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya dan Universitas Mindanao, Phillipines, telah membentuk kerjasama di bidang Kriminologi. Kerjasama ini telah direalisasikan dalam beberapa kegiatan, seperti penandatanganan MoU antara Fakultas Hukum, Universitas Bhayangkara Jakarta Raya dan College of Criminal Justice and Education, University of Mindanao, Philippines, di kota Davao, Filipina, pada tahun 2015.

Kerjasama tersebut terus berlanjut, salah satunya dengan mengadakan Seminar Internasional di tahun 2016 yang turut mengundang Wakil Rektor Bagian Academic Planning University of Mindanao, Dr Ronnald V. Amorado. Setelah Seminar Internasional tersebut selesai dilaksanakan, Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya juga telah mengirimkan salah satu dosen, yaitu Clara Ignatia Tobing S.H.,M.H untuk mengikuti program Visiting Fellowship selama 6 bulan, yaitu dari bulan Februari 2016 sampai Agustus 2016 di kota Davao, Filipina, sebagai bagian dari realisasi MoU diantara kedua universitas tersebut.

Setelah program Visiting Fellowship yang dilaksanakan di University of Mindanao selesai, Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara berkesempatan untuk menerima salah satu dosen College of Criminal Justice and Education dari University of Mindanao, yaitu Leo Carlo B. Rondina RCrim MSCrim  untuk melaksanakan program Visiting Fellowship selanjutnya.

Program Visiting Fellowship yang dilaksanakan oleh Fakultas Hukum sendiri rencananya akan mulai dilaksanakan pada bulan Januari 2018. Sebagai bentuk pembukaan program ini, maka Fakultas Hukum mengadakan Kuliah Umum dan Hari Penyambutan (Public Lectur and Commencement Day) bagi Leo Carlo B. Rondina RCrim MSCrim , dalam rangka penyambutan dan pengenalan peserta Visiting Fellowship kepada seluruh Civitas Fakultas Hukum Khususnya, dan Civitas Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Umumnya.

Kuliah umum dan acara penyambutan yang bertajuk “CRIMINOLOGY IN PHILIPPINES” ini adalah acara penyambutan pertama bagi dosen pertukaran yang bergabung dalam program Visiting Fellowship, oleh karena itu ini adalah pengalaman pertama untuk menerima dosen tamu dari luar negeri bagi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya. Acara ini diharapkan dapat menerapkan standar bagi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya dalam menerima dosen dari luar negeri, dan juga dapat memperluas pengetahuan mengenai ilmu Kriminologi. Acara  Public Lecture and Commencement Day ini juga akan berfungsi sebagai pengenalan mengenai Kriminologi kepada para pihak Fakultas Hukum.


Other news

  • Tim Futsal Mahasiswa Fakultas Hukum Raih Juara 3 di DIRITTO Cup 2024

    Tim Futsal Mahasiswa Fakultas Hukum Raih Juara 3 di DIRITTO Cup 2024

    Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (UBJ) dengan bangga mengumumkan bahwa tim futsal mahasiswa Fakultas Hukum berhasil meraih Juara 3 dalam ajang DIRITTO Championship 2024 yang diadakan oleh BINUS University pada tanggal 11-12 Oktober 2024. Turnamen bergengsi ini diikuti oleh berbagai tim dari universitas-universitas ternama dan menjadi ajang pembuktian kemampuan para mahasiswa dalam bidang olahraga…

  • Wisuda Sarjana dan Magister Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024

    Wisuda Sarjana dan Magister Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024

    Jakarta, 2 Oktober 2024 – Universitas Bhayangkara Jakarta Raya kembali menggelar acara Wisuda Sarjana dan Magister untuk Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024. Acara yang berlangsung khidmat ini turut dihadiri oleh tokoh-tokoh penting dalam dunia pendidikan dan hukum, memberikan warna tersendiri bagi para wisudawan Fakultas Hukum. Dari Fakultas Hukum, Program Studi Magister Ilmu Hukum berhasil menelurkan…

  • Program Studi Magister Hukum Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Meraih Predikat Unggul

    Program Studi Magister Hukum Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Meraih Predikat Unggul

    Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya kembali menunjukkan kualitas akademiknya dengan meraih predikat “Unggul” atau A dalam Asesmen Lapangan yang dilakukan pada Program Studi Magister Hukum. Pencapaian ini merupakan bukti nyata dari dedikasi dan komitmen seluruh civitas akademika Fakultas Hukum dalam menjaga dan meningkatkan standar pendidikan yang tinggi. Asesmen Lapangan ini dilakukan oleh tim asesor…