Fakultas Hukum Menjadi Tuan Rumah Penyelenggaraan Workshop Instrumen Penilaian


Bekasi, 14 Januari 2019
Fakultas Hukum menjadi tuan rumah penyelenggaraan Workshop Sistem Penilaian Instrumen Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) PT Hukum. Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Bpk. Dr. Ir. H. M. Budi Djatmiko, M.Si serta Ketua Umum Penyelenggara Program Studi Ilmu Hukum Indonesia (APPSIHI) Bpk. Dr. H. Jawade Hafidz. S.H., M.H. serta 30 Tim perumus yang berasal dari berbagai Universitas Swasta Seindonesia.
Acara tersebut dibuka oleh Rektor Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Bpk. Irjen Pol (P) Dr. H. Bambang Karsono, S.H., M.M. Dalam sambutan tersebut disampaikan bahwa Ubhara Jaya sangat berambisi untuk menjadi Universitas Unggulan dengan melakukan percepatan disegala bidang dengan memenuhi ketentuan-ketentuan yang ada. oleh karenanya suatu kehormantan Universitas Bhayangkara Jakarta Raya khususnya Fakultas Hukum untuk menjadi tuan rumah penyelenggara Workshop Sistem Penilaian Instrumen Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM) PT Hukum serta berharap dengan terselenggaranya kegiatan tersebut dapat memberikan manfaat untuk kelangsungngan dunia pendidikan dan Khususnya  untuk perkembangan Fakultas Hukum Unversitas Bhayangkara Jakarta Raya


Other news

  • Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Meraih Predikat Unggul

    Program Studi Ilmu Hukum Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Meraih Predikat Unggul

    Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya kembali menunjukkan kualitas akademiknya dengan meraih predikat “Unggul” atau A dalam Asesmen Lapangan yang dilakukan pada Program Studi Ilmu Hukum. Pencapaian ini merupakan bukti nyata dari dedikasi dan komitmen seluruh civitas akademika Fakultas Hukum dalam menjaga dan meningkatkan standar pendidikan yang tinggi. Asesmen Lapangan ini dilakukan oleh tim asesor…

  • Tim Futsal FH Ubhara Jaya Raih Juara 2 di Law Futsal Competition 2024 (LF24)

    Tim Futsal FH Ubhara Jaya Raih Juara 2 di Law Futsal Competition 2024 (LF24)

    Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (FH Ubhara Jaya) dengan bangga mengumumkan keberhasilan tim futsalnya yang meraih posisi kedua di ajang Law Futsal Competition 2024 (LF24). Kompetisi yang diselenggarakan oleh GACOOR ini menjadi ajang tahunan yang mempertemukan fakultas hukum dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia untuk saling berkompetisi, menjalin persaudaraan, dan meningkatkan keterampilan. Dengan mengusung…

  • Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Sambut Kunjungan Asessor Ban-PT untuk Proses Re-akreditasi Program Studi Ilmu Hukum (S1)

    Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Sambut Kunjungan Asessor Ban-PT untuk Proses Re-akreditasi Program Studi Ilmu Hukum (S1)

    Jakarta, 31 Oktober 2024 – Fakultas Hukum Universitas Bhayangkara Jakarta Raya menerima kunjungan dari Asessor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dalam rangka proses re-akreditasi Program Studi Ilmu Hukum (S1). Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, mulai dari tanggal 29 hingga 31 Oktober 2024, dengan tujuan untuk memastikan dan meningkatkan kualitas pendidikan yang sesuai dengan…